Manfaat Dan Khasiat Batu Giok Aceh Hijau Muda


Manfaat Dan Khasiat Batu Giok Aceh Hijau Muda

Batu giok Aceh adalah salah satu jenis batu akik yang saat ini sedang banyak dicari dan juga dibicarakan. Apalagi setelah ditemukannya batu giok di Aceh dengan berat sekitar 20 ton.

Nah, untuk itulah pada kesempatan kali ini, kami ingin berbagi informasi menarik untuk Anda, seputar manfaat dan juga khasiat yang terkandung didalam batu giok Aceh tersebut. Mungkin saja disebagian Anda sudah memiliki jenis batu akik ini, namun masih penasaran dengan batu giok yang berasal dari daerah Aceh tersebut.

Sebanarnya, ada beberapa jenis dari batuk giok yang ada di Aceh ini, seperti giok lumut, giok solar, giok nanas, giok loreng, dan masih banyak lagi jenis batuk giok lainnya. Akan tetapi yang paling sering ditemui di Aceh ini adalah batu giok solar dan giok nephrite.

So, kebetulan saja untuk artikel kali ini, kami akan berbagi informasi mengenai jenis batu giok niphrite, atau yang lebih dikenal dengan batu giok hijau muda, hal ini karena batu giok tersebut memiliki warna hijau muda yang sangat menarik. Penasaran?

Manfaat dan khasiat dalam batu giok hijau muda

Batu giok asal daerah Aceh ini ternyata memiliki ion positif yang mampu memperlancar pencernaan, sehingga dapat mempermudah tubuh untuk bisa menyerap nutrisi makanan, hingga dapat dimanfaatkan oleh tubuh kita.

Selain itu, ion yang terkandung didalam batu giok hijau muda ini juga dapat dijadikan alat untuk bisa meningkatkan kekekbalan yang ada dalam tubuh. Bahkan menariknya lagi, batu giok ini juga ampuh dalam menetralkan racun dan juga mengeluarkan racun, yang dapat membahayakan tubuh.

Manfaat dan juga khasiat batu giok ini, juga dipercaya dapat meningkatkan aliran darah serta juga dapat memaksimalkan proses penyerapan oksigen kedalam darah. Dan bukan itu saja, batu giok ini juga berfungsi untuk memperlambat penuaan dini, dan bisa mengurangi tumbuhnya sel kanker dalam tubuh.

Jika dilihat secara metafisik, batu giok ini juga bisa digunakan untuk menghindari berbagai macam serangan energi negatif, seperti halnya santet, guna-guna, serta gangguan-gangguan jin. Hal ini dikarenakan batu giok tersebut, dapat memancarkan gelombang energi positif, yang difungsikan sebagai benteng buat tubuh.

Namun, apabila dilihat secara mental, batu giok ini dapat difungsikan untuk menyembuhkan beberapa kebiasan buruk dan juga stres, susah tidur, atau bahkan segala penyakit kejiwaan.

Nah, itulah beberapa manfaat serta khasiat yang ada dalam bagu giok asal Aceh, semoga bisa bermanfaat, dan menambah wawasan Anda dalam bidang batu akik atau batu mulia.